Saat
kita membuat teks di MS. Word, akan terdapat garis bawah berwarna merah pada
kata, kalimat atau teks yang kita buat. Hal ini terjadi karena secara default,
komputer kita memang dirancang untuk penggunaan bahasa Inggris. Sehingga teks
yang kita ketik, oleh komputer dianggap menggunakan bahasa Inggris, akibatnya
komputer menganggap kita salah ketik sehingga muncul garis bawah berwarna
merah, sebagai tanda terjadi kesalahan pengetikan.
Untuk itu kita dapat menghilangkan,
lebih tepanya me-non aktifkan settingan pada komputer kita. Sehingga saat kita
membuat teks dalam bahasa Indonesia, garis bawah merah tidak akan muncul lagi.
Caranya sangat mudah:
1. Buka lembar kerja MS.Word anda
Saat kita mengetikan teks dalam Bahasa
Indonesia, maka akan muncul garis bawah berwarna merah disetiap teks (lihat
gambar diatas). Agar tidak mengganggu,
kita bisa menghilangkan garis bawah tersebut.
2. Pada ribbon klik File,
kemudian pilih Options
3. Muncul
menu Word Options, kemudian pilih Proofing
4. Pada bagian When correcting spelling and grammar in Word, hilangkan 4 centang dibawahnya.
5. Tekan
OK
Bila Anda menghilangkan tanda centang seperti
pada gambar diatas, maka garis bawah berwarna merah pada teks yang Anda ketikan
akan hilang.
Dengan demikian MS.Word akan kehilangan
kemampuan untuk melakukan cek ejaan saat Anda mengetikan sebuah kata atau
kalimat.
Semoga artikel singkat ini bermanfaat. *by muji yamianto
Anda dapat melihat video tutorial dari penjelasan diatas melalui
kanal Youtube kami. Klik video dibawah ini:
Pelajari juga artikel kami lainya:
- Membuat Nomor Halaman, Footer & Header
- Meratakan Teks Menggunakan Ruler Bar
- Fitur Find & Replace
- Cara Mengurutkan Data Didalam Tabel
Tidak ada komentar:
Posting Komentar